Translate

Klasifikasi karbohidrat

Karbohidrat dapat dikelompokkan menurut jumlah unit gula, ukuran dari rantai karbon, lokasi gugus karbonil (-C=O), serta stereokimia.

Berdasarkan jumlah unit gula dalam rantai, karbohidrat digolongkan menjadi 4 golongan utama yaitu:

1.    Monosakarida (terdiri atas 1 unit gula)

2.    Disakarida (terdiri atas 2 unit gula)

3.    Oligosakarida (terdiri atas 3-10 unit gula)

4.    Polisakarida (terdiri atas lebih dari 10 unit gula)

Pembentukan rantai karbohidrat menggunakan ikatan glikosida.

Berdasarkan lokasi gugus –C=O, monosakarida digolongkan menjadi 2 yaitu:

1.    Aldosa (berupa aldehid)

2.    Ketosa (berupa keton)

image

Klasifikasi karbohidrat menurut lokasi gugus karbonil

Berdasarkan jumlah atom C pada rantai, monosakarida digolongkan menjadi:

1.    Triosa (tersusun atas 3 atom C)

2.    Tetrosa (tersusun atas 4 atom C)

3.    Pentosa (tersusun atas 5 atom C)

4.    Heksosa (tersusun atas 6 atom C)

5.    Heptosa (tersusun atas 7 atom C)

6.    Oktosa (tersusun atas 8 atom C)

image

Klasifikasi karbohidrat menurut jumlah atom C

 

image

Contoh monosakarida

Contoh pertama di atas (sebelah kiri) menunjukkan sebuah monosakarida triosa (memiliki 3 atom C), aldosa (berstruktur aldehid/-COH) sehingga dinamakan gula aldotriosa. Sedangkan contoh kedua (sebelah kanan) menunjukkan sebuah monosakarida heksosa (memiliki 6 atom C), ketosa (berstruktur keton/R-CO-R) sehingga dinamakan gula ketoheksosa.

0 Komentar untuk "Klasifikasi karbohidrat"

Berkomentarlah dengan baik dan sopan, saya akan berusaha untuk menjawab setiap pertanyaan dan menanggapi setiap komentar yang anda berikan, :)

Terimakasih atas kunjungan dan komentarnya :)

Back To Top