Translate

Karakterisasi Enzim ADH

a)      Penentuan Massa Molekular

Penentuan massa molekular dapat dilakukan dengan ­size exclusion chromatography. Enzim di dalam buffer disuntikkan ke dalam kolom. Larutan standar yang dapat digunakan adalah aldolase (158 kDa), BSA (67 kDa), ovalbumin (43 kDa), kimotripsinogen (25 kDA), dan Rnase (13,7 kDa). Selain itu dapat digunakan SDS PAGE. Massa molekul dari alkohol dehidrogenase adalah 80 kDa (Edenberg, 2007).

b)      Penentuan Aktivitas Enzim

Kecepatan proses reduksi-oksidasi ditentukan dengan metode kolorimetri. Proses oksidasi ditentukan dengan menambahkan alkohol, NAD+ dan glisin. Sedangkan untuk proses reduksi ditentukan dengan menambahkan buffer, aldehid/keton, dan NADH. BSA digunakan sebagai standar (Machielsen, 2006).

c)       Penentuan Suhu Optimum

Alkohol dehidrogenase ditambahkan dengan buffer glisin pada pH 8,8 kemudian ditambahkan substrat. Laju aktivitas enzim diukur pada rentang suhu 30-100°C. Suhu optimum alkohol dehidrogenase adalah 70°C (Machielsen, 2006).

d)      Penentuan pH Optimum

pH optimum ditentukan dengan cara enzim dilarutkan ke dalam buffer dengan beragam rentang pH. Kemudian ditentukan aktivitas enzim tersebut. pH optimum alkohol dehidrogenase adalah 6,1-8,8. (Nie, Xu, Mu, Wang, Yang, & Xiao, 2007)

e)      Penentuan Parameter Kinetik

Parameter kinetik ditentukan melalui persamaan Michaelis-Menten sesuai dengan uji aktivitas yang telah dilakukan.

clip_image002

f)       Penentuan Pengaruh Penambahan Garam, Logam, dan Inhibitor

Ke dalam enzim alkohol dehidrogenase ditambahkan beberapa jenis garam (K+, Mg2+, Mn 2+, Na+, Fe2+, Fe3+, Cu2+, Li2+, Ni2+, Co2+, Zn2+, Ca2+) serta inhibitor seperti EDTA. Aktivitas enzim kemudian diukur. Alkohol dehidrogenase mampu terstabilkan oleh ion logam monovalen dan divalen kecuali Cu2+. (Nie, Xu, Mu, Wang, Yang, & Xiao, 2007)

Tag : Biokimia
0 Komentar untuk "Karakterisasi Enzim ADH"

Berkomentarlah dengan baik dan sopan, saya akan berusaha untuk menjawab setiap pertanyaan dan menanggapi setiap komentar yang anda berikan, :)

Terimakasih atas kunjungan dan komentarnya :)

Back To Top