· Entalpi pembentukan (DHf) adalah kalor yang dilepaskan atau yang diserap oleh sistem pada reaksi pembentukan 1 mol senyawa dari unsur-unsurnya. Perubahan entalpi pembentukan dilambangkan dengan DHf. f berasal dari formation yang berarti pembentukan.
Contoh : a. C + O2 ¾® CO2 DHf = -395,2 kj/mol
b. C + 2S ¾® CS2 DHf = +117.1 kj/mol
· Entalpi penguraian (DHd) adalah kalor yang dilepaskan atau yang diserap oleh sistem pada reaksi penguraian 1 mol senyawa menjadi unsur-unsurnya. Perubahan entalpi pembentukan dilambangkan dengan DHd. d berasal dari decompotition yang berarti penguraian.
Contoh : a. CO2 ¾® C + O2 DHd = 395,2 kj/mol
b. AlBr3 ¾® Al + 1½Br2 DHd = +511 kj/mol
· Entalpi pembakaran(DHc) adalah kalor yang dilepaskan oleh sistem pada reaksi pembakaran 1 mol unsur/senyawa. Perubahan entalpi pembakaran dilambangkan dengan DHc. c berasal dari combution yang berarti pembakaran
Contoh : a. C + O2 ¾® CO2 DHc = -395,2 kj/mol
b. C2H2 + O2 ¾® 2CO2 + H2O DHc = -1298 kj/mol
· Entalpi penetralan(DHn) adalah kalor yang dilepaskan oleh sistem pada reaksi penetralan 1 mol senyawa basa oleh asam (OH- + H+ ® H2O). Perubahan entalpi penetralan dilambangkan dengan DHn. n berasal dari netrallization yang berarti penetralan.
Contoh : NaOH + HCl ¾® NaOH + H2O DHn = - 57,7 kj/mol
Hukum Hess
· Perubahan entalpi suatu reaksi merupakan sesuatu yang mungkin untuk dihitung dari perubahan entalpi reaksi lain yang nilainya sudah diketahui. Hal ini dilakukan supaya tidak usah dilakukan eksperimen setiap saat.
· Entalpi adalah suatu fungsi keadaan. Perubahan entalpi hanya tergantung pada keadaan awal dan akhir saja dari pereaksi dan hasil reaksi tanpa memperhatikan jalannya perubahan zat pereaksi menjadi hasil reaksi.
· Walaupun orang dapat membuat reaksi melalui berbagai langkah mekanisme reaksi yang berbeda,secara keseluruhan entalpi reaksi tetap sama.
Contoh : reaksi pembakaran yang terjadi pada metana membentuk gas CO2 dan cairan H2O dapat terjadi melalui dua tahap:
- tahap pertama metana terbakar menghasilkan uap air
- tahap kedua uap air mengembun dari fasa gas menjadi fasa cair :
Dapat diperoleh dengan mengabungkan kedua persamaan diatas :
Tahap tahap reaksi : Tampak pada diagram disamping, jarak relatif pada garis merefleksikan perbedaan energi relatif (DH) antara zat pereaksi dan hasil. Contoh, jarak yang menunjukkan entalpi berhubungan dengan kondensasi air (DH = -88 kJ) hanya sekitar 10% selama jarak antara zat pereaksi dan hasil reaksi untuk pembakaran metana menjadi CO2 dan air dalam fasa cair. |
· Hukum Hess, menyatakan jika reaksi dilakukan melalui beberapa tahap, DH untuk reaksi tersebut akan sama dengan jumlah dari perubahan entalpi untuk masing masing tahap reaksi.
· Kita dapat menggunakan informasi dari sejumlah reaski reaksi lain untuk menentukan DH yang belum diketahui. Penentuan DH untuk reaski ;
secara eksperimen kita dapat memperoleh :
Kita dapat membalikkan reaksi ke 2 dan menjumlahkannya dengan yang pertama :
0 Komentar untuk "Jenis-jenis Entalpi Reaksi"
Berkomentarlah dengan baik dan sopan, saya akan berusaha untuk menjawab setiap pertanyaan dan menanggapi setiap komentar yang anda berikan, :)
Terimakasih atas kunjungan dan komentarnya :)