Translate

Fakta Unik dan Menggelitik dalam Kimia




Ilmu kimia telah dipelajari umat manusia sejak sebelum munculnya sejarah yang tercatat dan telah menghasilkan kemajuan yang telah membuat hidup lebih mudah atau lebih mematikan, tergantung pada jenis penemuan yang dibuat.

Dikutip dari therichest.com, banyak penemuan tak terduga dan aneh di bidang kimia yang mengacaukan harapan dan merusak kebenaran. Namun daftar berikut menunjukkan sekilas tentang dasar-dasar kehidupan di Bumi yang konyol, yang diakibatkan oleh eksperimen bahan kimia.




Spoiler for 1
Quote:C2N14, Senyawa Kimia Paling Tidak Stabil

Ahli kimia menganggap Azidoazide Azides adalah kelompok molekul yang menarik karena sifatnya yang sangat tidak stabil. Salah satu jenis kelompok ini adalah C2N14, yang entah bagaimana mampu menghubungkan dua molekul karbon dengan empat belas molekul nitrogen.

Sedikit saja senyawa CN biner ini mampu melepaskan energi yang sangat besar dan panas yang tinggi, tapi juga memiliki sensitivitas yang sangat tinggi terhadap gesekan dan goncangan.


Spoiler for 2
Quote:Kandungan Oksigen Matahari Hanya Satu Persen

Satu temuan populer mengatakan bahwa kita semua terbuat dari bintang. Banyak elemen berat yang membentuk planet berasal dari nebula yang sering dihasilkan oleh bintang yang menjadi supernova dan menyebarkan unsur-unsurnya di seluruh ruang angkasa, sebelum gravitasi menarik mereka kembali bersama-sama ke dalam bentuk padat.

Matahari, yang merupakan salah satu bintang hampir tiga perempatnya terbuat dari hidrogen, yang melalui fusi nuklir, mengikat unsur yang paling sederhana dan berlimpah di alam semesta menjadi elemen yang lebih berat seperti helium dan karbon. Oksigen adalah unsur lain yang menciptakan matahari melalui panas dan tekanan intens yang jumlahnya hanya sekitar satu persen dari total penyusun matahari.


Spoiler for 3
Quote:Jeruk Nipis Mengandung Lebih Banyak Gula dari Stroberi

Jika ditawari jeruk nipis pasti membayangkan rasa asam yang sangat luar biasa dan makan stroberi jika diberi pilihan. Namun selama ini banyak yang tidak mengetahui bahwa buah jeruk nipis justru memiliki lebih banyak gula dari stroberi dengan berat yang sama. Penyebab rasa asam jeruk nipis adalah kehadiran dominan dari asam sitrat, senyawa yang ditemukan paling banyak dalam jeruk nipis. Hal ini memicu indera pengecap mengirim rasa asam ke otak Anda daripada gula manis dalam jeruk nipis.


Spoiler for 4
Quote:Air Tidak Membeku di Luar Angkasa Tapi Mendidih

Suhu lingkungan luar angkasa adalah sama dengan radiasi gelombang mikro, yakni -451,81 derajat Fahrenheit. Karena dingin yang ekstrim ini, orang akan mengira air segera membeku ketika dilepas pada suhu ini. Tetapi sebaliknya, air malah mendidih bila dilepas di luar angkasa. Efek kontra-intuitif ini terjadi karena kurangnya tekanan yang biasanya akan mengikat molekul air dalam bentuk cair atau padat. Akibatnya, air akan mendidih hampir seketika sebelum molekul individu membeku.


Spoiler for 5
Quote:Dinamit Mengandung Kacang

Dinamit diciptakan oleh Alfred Nobel, yang menuai keberuntungan besar dari penemuannya. Dan dengan ironi yang besar pula, akhirnya mendapat Hadiah Nobel Perdamaian. Dinamit adalah penemuan yang signifikan pada saat itu karena merupakan bahan peledak yang relatif aman pertama dengan daya ledak yang lebih besar dari mesiu sehingga menghemat bubuk mesiu.

Bahan utama dinamit adalah nitrogliserin, yang kemudian dituangkan ke dalam bahan penyerap seperti kertas atau serbuk gergaji sebelum dibungkus dengan rapi, berbentuk paket peledak. Salah satu bahan utama nitrogliserin adalah gliserol, yang merupakan minyak yang dapat dengan mudah diperoleh dari kacang.


Spoiler for 6
Quote:Gallium, Metal yang Meleleh Saat Digenggam

Salah satu ciri logam adalah sebagian besar dari mereka sangat tahan terhadap panas, sehingga sulit untuk melelehkannya hanya dengan suhu yang nyaman bagi manusia.

Timah hitam, platinum, perak, tembaga dan emas adalah contoh yang baik dari logam yang sangat tahan terhadap panas. Namun, salah satu logam aneh sangat tidak tahan panas adalah Gallium, yang memiliki titik leleh 85,59 derajat Fahrenheit, yaitu sekitar 13 derajat lebih dingin daripada suhu tubuh manusia sehat.

Akibatnya, tidak seperti coklat M & M, gallium akan meleleh di tangan Anda dan di mulut Anda, meskipun tidak dianjurkan untuk benar-benar mencobanya.


Spoiler for 7
Quote:Lebah Semprotkan Asam

Racun serangga adalah bahan kimia yang sangat rumit yang terbuat dari pengaturan kompleks enzim, protein, peptida dan jenis-jenis molekul kecil lainnya. Semua itu bagian dari upaya membela diri terhadap ancaman, seperti beruang yang suka mencuri madu.

Setelah melalui studi dan perbandingan yang cermat terhadap racun lebah dan tawon, meski sama-sama untuk menimbulkan sakit yang luar biasa, ternyata racun lebah kurang dari tujuh pada skala pH sedangkan racun tawon lebih besar dari tujuh pada skala pH. Akibatnya, sengatan lebah bersifat asam sedangkan tawon racun bersifat basa.


Spoiler for 8
Quote:DNA Tak Bisa Terbakar

Deoxyribonucleic acid atau DNA berisi semua informasi genetik yang menentukan susunan fisik mayoritas kehidupan biologis di Bumi.

Bagi manusia, satu set lengkap informasi genetik, yang dikenal sebagai genom, terdiri dari 23 kromosom yang mengandung 20.000 gen untuk total 3 miliar basa. Ditemukan pertama kali di akhir dari abad ke-19, pentingnya DNA baru dipahami oleh para peneliti pada tahun 1953. Apa yang tidak diketahui sebelumnya adalah bahwa blok bangunan kehidupan ini tidak dapat terbakar.


Spoiler for 9
Quote:Oksigen Berwarna Biru

Mayoritas udara yang kita hirup terbuat dari nitrogen sementara oksigen membentuk bagian terbesar dari sisanya. Gas oksigen aslinya tanpa warna, namun ketika didinginkan dan dimampatkan ke dalam bentuk cair atau padat maka akan berwarna biru.

Namun, mengubah gas oksigen menjadi cairan membutuhkan banyak usaha karena saat dijadikan gas lagi oksigen baru mendidih pada suhu dingin membeku -297,3 derajat Fahrenheit atau sekitar 147,389 derajat Celcius.


Spoiler for 10
Quote:Secara Kimiawi, Nyamuk Benci Wanita

Banyak sekali produk yang dibuat manusia untuk sekedar mengusir hingga membunuh makhluk bernama nyamuk. Selain meninggalkan rasa gatal saat digigit, nyamuk juga menyebarkan penyakit mematikan seperti malaria dan demam berdarah. Parahnya lagi, ternyata para nyamuk itu juga benci wanita.

Menurut sebuah penelitian, nyamuk cenderung tertarik pada estrogen, sekelompok senyawa steroid yang berfungsi terutama sebagai hormon seks wanita. Dengan alasan itulah, nyamuk lebih suka menggigit wanita daripada pria. Menariknya lagi, yang suka menggigit adalah nyamuk berjenis kelamin wanita. Sehingga nyamuk bisa juga dianggap sebagai makhluk wanita paling pembenci wanita di dunia.
1 Komentar untuk "Fakta Unik dan Menggelitik dalam Kimia"

tolong dikrimkan atikel ini ke email saya dasianto31@gmail.com

Berkomentarlah dengan baik dan sopan, saya akan berusaha untuk menjawab setiap pertanyaan dan menanggapi setiap komentar yang anda berikan, :)

Terimakasih atas kunjungan dan komentarnya :)

Back To Top